
Seragam menjadi bagian penting untuk penampilan profesional di berbagai industri apapun, seragam ini juga diharapkan mampu bertahan di lingkungan yang menantang dan tugas berat, namun tetap terlihat bagus dan rapi.
Seragam yang memiliki kualitas tahan lama akan memastikan para pekerja tetap nyaman dan terlindungi, bahkan saat kondisi sulit, dan membantu mempertahankan penampilan yang kuat dan konsisten.
Adanya maintenance atau perawatan yang tepat, seragam ini bisa bertahan dalam penggunaan yang sering, sehingga tetap terlihat dan tahan lama.
Berikut ini rahasia perawatan seragam utama untuk membantu anda mendapatkan hasil maksimal dari investasi pakaian kerja:
1)Ikuti label perawatan kain untuk hasil terbaik
Langkah pertama untuk merawat seragam ini adalah mengikuti saran label perawatan kain dengan seksama. Label ini dirancang mempertimbangkan kebutuhan khusus kain seragam dan memberikan petunjuk tentang suhu pencucian, jenis deterjen, dan metode pengeringan yang optimal.
Misalnya ada beberapa seragam yang lebih baik dicuci dengan air dingin dan dikeringkan dengan suhu rendah atau terkena angin, dimana bisa mencegah penyusutan dan mengurangi pemudaran. Dengan mematuhi label ini, anda akan terhindar dari keausan yang tidak perlu, sekaligus menjaga kualitas dan tampilan kain.
2)Penggunaan deterjen lembut untuk menjaga keutuhan kain
Pemilihan deterjen yang tepat sangat penting, utamanya untuk seragam yang sering dicuci, deterjen lembut bisa membersihkan noda membandel secara efektif tanpa merusak kain.
Pemakaian bahan kimia dalam beberapa deterjen bisa melemahkan serat, akhirnya menyebabkan warna memudar dan mengurangi daya tahan. Untuk seragam yang terkena elemen luar ruangan atau pekerjaan fisik, deterjen lembut melindungi bahan, membantu mempertahankan setiap pakaian.
3)Berhati-hati dengan Pelembut Kain
Untuk kemeja olahraga atau seragam bermotif, penting menghindari penggunaan pelembut kain. Walaupun bisa membuatkan pakaian lebih lembut, pelembut kain ini bisa merusak keutuhan kain yang fungsinya untuk menyerap kelembaban yang sering digunakan pada seragam kerja.
Selain itu, pelembut kain juga mempengaruhi desain pada kaos yang dicetak, menyebabkan retak, terkelupas, atau memudar seiring waktu. Maka, disarankan untuk menggunakan deterjen ringan dan ikuti petunjuk label perawatan untuk menjaga kualitas dan keawetan seragam.
4)Bersihkan noda dengan cepat
Seragam yang digunakan di lingkungan dengan kotak tinggi atau di luar ruangan rentan terhadap noda dari kotoran, minyak dan elemen lainnya. Membersihkannya sesegera mungkin dapat mencegah untuk menempel secara permanen pada kain.
Gunakanlah sedikit deterjen ringan atau penghilang noda dan ditepuk-tepuk (jangan digosok) bagian yang terkena noda sebelum dicuci. Langkah ini bisa membantu untuk menjaga tampilan yang bersih dan mengkilap.
5)Pisahkan seragam berdasarkan warna dan jenis kain
Memisahkan baju seragam ini berdasarkan warna dan jenis kain adalah cara simpel untuk mencegah lunturnya warna dan keausan akibat kain kasar. Warna yang lebih terang harus dicuci secara terpisah dari warna gelap dan seragam yang lebih tebal harus dipisahkan dari seragam yang lebih tipis.
Dengan mencuci setiap jenis pada pengaturan optimal, anda akan melindungi kualitas kain yang berbeda dan memastikan warna tetap cerah.
6)Pilih air dingin untuk perawatan seragam yang lembut
Untuk sebagian seragam, mencuci dengan air dingin menjadi pilihan yang aman dan efektif. Gunanya tidak hanya untuk melindungi dari penyusutan dan pemudaran warna, tetapi juga lebih lembut pada kain.
Jika ada noda membandel, sebelum perawatan atau perendaman dalam air dingin sebelum dicuci agar bisa memberikan hasil yang baik dan awet.
7)Hindari menggunakan setrika panas
Panas tinggi dari alat setrika bisa dengan mudah merusak kain seragam terutama yang memiliki bahan sintetis atau campuran. Jika label perawatan kain mengizinkan penyetrikaan maka selalu gunakan pengaturan panas rendah.
Merawat seragam kerja dengan benar bukan hanya soal menjaga penampilan, tetapi juga merupakan investasi jangka panjang. Dengan perawatan yang tepat, seragam tidak hanya akan terlihat lebih rapi dan profesional, tetapi juga lebih awet, sehingga Anda dapat menghemat pengeluaran untuk membeli seragam baru.
Selain itu, memperhatikan cara merawat seragam kerja mencerminkan rasa tanggung jawab terhadap diri sendiri dan pekerjaan. Seragam yang bersih dan terawat memberikan kesan positif kepada rekan kerja dan atasan, sekaligus meningkatkan rasa percaya diri dalam menjalani aktivitas harian di tempat kerja.
Dengan mengikuti langkah-langkah perawatan yang telah dijelaskan, Anda dapat menjaga seragam kerja tetap dalam kondisi terbaiknya. Jangan lupa, perawatan yang konsisten dan sesuai dengan jenis bahan akan memberikan hasil maksimal. Semoga tips ini bermanfaat dan membantu Anda merawat seragam kerja dengan lebih mudah dan efektif!
Hubungi kami sekarang dan wujudkan seragam kerja yang mendukung kesuksesan perusahaan!